Senin, 11 Januari 2016

Multimedia SMK Negeri 1 Pacitan



MULTIMEDIA

“Multimedia” tentu tak asing lagi bagi kita mendengar kata ‘MULTIMEDIA” . Tentunya tak harus saya jabarkan apa itu multimedia lagi karena Jika kalian semua para pembaca telah membuka postingan kali ini pastinya para pembaca sudah tahu apa itu MULTIMEDIA

Banyak yang meremahkan dan menghina tentang jurusan ini. Hampir semua orang bahkan orang – orang terdekat diantara kita. Yah... memang banyakkk. Mengapa orang banyak yang menghina tentang jurusan ini? Yaa karena mereka tidak tahu menahu apa silsilah dan pengertian multimedia itu.

Oke langsung to the point aja.

SMK Negeri 1 Pacitan merupakan salah satu sekolah kejuruan di kota Pacitan yang salah paket keahliannya Multimedia. Paket keahlian Multimedia di SMK Negeri 1 Pacitan merupakan paket keahlian favorit, contohnya pada PPDB tahun pelajaran 2015/2016 jurusan Multimedia, minat dari calon peserta didik baru melampaui batas maksimal yang ditentukan.

Di SMK Negeri 1 Pacitan kelas Multimedia terdiri dari 6 Ruang yang terdiri dari kelas X,XI,XII dan terdiri dari 2 Lab Produktif dan 1 Ruang Guru Pengajar. Seluruh ruang kelas Multimedia terdapat pada sekolah gedung barat dan ruang Lab Produktif terdapat pada sekolah gedung timur.

TUJUAN

Tujuan Utama dari paket keahlian Multimedi di SMK Negeri 1 Pacitan, antara lain :

  1. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan peserta didik.
  2. Mendidik peserta didik agar menjadi warga negara yang bertanggung jawab.
  3. Mendidik peserta didik agar dapat menerapkan hidup sehat,
    memiliki wawasan pengetahuan dan seni.
  4. Mendidik peserta didik dengan keahlian dan keterampilan di bidang Multimedia, agar dapat bekerja baik secara mandiri atau mengisi pekerjaan yg ada di DU/DI sebagai tenaga kerja tingkat menengah.
  5. Mendidik Peserta didik agar mampu memilih karir, berkompetisi dan mengembangkan sikap professional dalam bidang Multimedia.
  6. Membekali peserta didik yg berminat melanjutkan pendidikan ke jenjang yg lebih tinggi dengan ilmu pengetahuan dan keterampilan.
  7. Membentuk karakter peserta didik yang kreatif dan mandiri dalam bidang Multimedia.

PRESTASI

Baru - baru ini Multimedia telah mengharumkan nama baik SMK Negeri 1 Pacitan yaitu dengan diraihnya beberapa juara dari beberapa nominasi dari Festival Sinema Sekolah (FSS). FSS merupakan ajang film sekolah bergengsi yang diadakan hampir setiap tahun dan di ikuti oleh siswa SMP/MTS,SMA/MA/SMK baik negeri maupun swasta. Dari empat video yang dibuat dan keempat video tersebut merupakan karya dari siswa - siswi SMK Negeri 1 Pacitan jurusan Multimedia. SMK Negeri 1 Pacitan berhasil masuk beberapa nominasi, antara lain Pemain Pria Terbaik, Kameramen Terbaik, dan lain - lain dan SMK Negeri 1 Pacitan merebut juara sebagai Pemain Pria Terbaik, dan Kameramen terbaik. Membanggakan bukan? Terimakasih .. Salam Multimedia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar